Pemkab Barut Diminta Terus Awasi Pabrik Sawit PT PSP

 WAWANCARA: Anggota DPRD Kabupaten Barut Ardianto - Foto Dok Nett


TOPRILIS.COM, KALTENG- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Utara (Barut) Ardianto, menyampaikan dukungannya terhadap langkah pemerintah daerah dalam menjalin sinergi dengan sektor swasta untuk memperkuat perekonomian daerah.

“Kami di DPRD sangat mengapresiasi kunjungan kerja yang dilakukan Pj Bupati bersama jajaran ke pabrik kelapa sawit milik PT Perkasa Sawit Permai (PSP) yang berlokasi di Desa Hajak, Kecamatan Teweh Baru, pada Senin (28/4/2025) lalu. Ini membuktikan bahwa pemerintah serius mengawal pembangunan sektor industri yang menjadi tulang punggung ekonomi lokal, terutama kelapa sawit,” ujar Ardianto, jumat (2/5/2025),


Menurutnya, keberadaan pabrik sawit seperti milik PT PSP tidak hanya mendorong pertumbuhan ekonomi, tetapi juga membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar. Karenaya ia berharap pemerintah terus mengawasi dan memastikan keberlanjutan serta kepatuhan perusahaan terhadap aspek lingkungan dan sosial.

“Harapan kami, ke depan ada kolaborasi yang lebih kuat antara pemerintah, DPRD, dan perusahaan agar manfaat dari keberadaan industri ini benar-benar dirasakan masyarakat,” tukas Sekretaris Komisi II DPRD Barut ini.

Sumber: Nett

Lebih baru Lebih lama