Dewan Dukung Pemkab Barut Tingkatkan SDM Disdamkarmat

 

WAWANCARA: Anggota DPRD Kabupaten Barut H Suparjan Efendi - Foto Dok Nett


TOPRILIS.COM, KALTENG- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Utara (Barut) memberikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap pelaksanaan kegiatan pembekalan untuk tenaga PPPK dan CPNS Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Tahun Anggaran (TA) 2024.

Kegiatan pembukaan yang digelar pada Rabu (25/6/2025) lalu bertempat di halaman kantor Disdamkarmat Barut ini bertujuan untuk membekali tenaga baru dengan pengetahuan dan keterampilan teknis dalam penanggulangan kebakaran serta penyelamatan warga.

Anggota DPRD Kabupaten Barut H Suparjan Efendi menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut sangat penting untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, khususnya dalam bidang pemadaman kebakaran dan penyelamatan.

Menurut anggota Fraksi PDIP DPRD Barut ini, kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada di Disdamkarmat akan sangat menentukan efektivitas respons terhadap situasi darurat yang terjadi di wilayah tersebut.

"Kami sangat mengapresiasi upaya Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Disdamkarmat yang telah melaksanakan pembekalan ini,” kata H Ajan panggilan akran Suparjan Efendi, Jumat (27/6/2025).


Pelatihan seperti ini, kata dia, sangat penting untuk mempersiapkan tenaga baru yang akan turun langsung ke lapangan, mengingat tugas mereka sangat vital dalam melindungi masyarakat dari bahaya kebakaran dan situasi darurat lainnya.

Dirinya juga menambahkan bahwa selain keterampilan teknis, pembekalan tentang etika pelayanan dan kedisiplinan merupakan bagian yang tak kalah penting untuk memastikan bahwa petugas pemadam kebakaran dapat bekerja dengan profesional dan humanis dalam setiap situasi.

"Kami berharap dengan pembekalan ini, para peserta dapat segera beradaptasi dan memberikan pelayanan yang terbaik, cepat, dan tepat sasaran kepada masyarakat. Tentu saja, kami akan terus mendukung kebijakan Pemerintah Kabupaten Barito Utara dalam meningkatkan kapasitas dan kualitas SDM Disdamkarmat," pungkasnya.

Sumber: Nett

Lebih baru Lebih lama