![]() |
KUNJUNGAN : Pansus III gali pengalaman penyusunan LKPj - (foto;dprdkalsel) |
TOPRILIS.COM, Jakarta – Pansus III DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) serius memperdalam pemahaman penyusunan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Gubernur. Bersama SKPD dan UPTD mitra kerja, mereka mendatangi Biro Pemerintahan Setda DKI Jakarta, Kamis (10/4/2025), untuk menggali pengalaman penyusunan LKPj yang lebih efektif, khususnya di sektor infrastruktur dan pembangunan.
“Kami ingin belajar dari DKI Jakarta. Hasil kunjungan ini akan kami gunakan untuk memperkuat rekomendasi LKPj di Kalsel,” kata Wakil Ketua Pansus III, Gusti Abidinsyah, saat memimpin rombongan.
Kehadiran rombongan DPRD Kalsel disambut oleh Mohammad Faisol, Ketua Kelompok Otonomi Daerah, Dekonsentrasi, dan Tugas Pembantuan Biro Pemerintahan Setda DKI. Ia menekankan pentingnya tindak lanjut atas rekomendasi DPRD dalam LKPj.
“LKPj itu bukan sekadar laporan. Ada kewajiban kepala daerah menyampaikan dalam rapat paripurna, lalu DPRD memberikan rekomendasi. Nah, rekomendasi ini wajib ditindaklanjuti oleh eksekutif dan dilaporkan ke Kemendagri,” ujar Faisol.
Faisol juga menyarankan agar penyusunan LKPj melibatkan inspektorat sejak awal. “Perangkat daerah perlu melakukan treatment terhadap rekomendasi. Libatkan inspektorat sebagai reviewer agar penyusunan LKPj bisa lebih kuat,” tambahnya.
Abidinsyah menegaskan bahwa Pansus III juga akan menelusuri kembali apakah rekomendasi-rekomendasi sebelumnya sudah dijalankan atau belum. “Kita akan cek kembali rekomendasi tahun lalu. Jangan sampai kita membahas 2024 tapi yang 2023 belum beres,” tegasnya.
Diskusi antara dua daerah ini berlangsung produktif. Mulai dari teknis penyusunan LKPj, penguatan fungsi pengawasan DPRD, hingga mekanisme pelaporan yang efektif menjadi bahasan utama. Dengan keterlibatan langsung mitra kerja SKPD dan UPTD, Pansus III optimistis hasil kunjungan ini akan berdampak nyata bagi pembangunan Kalimantan Selatan.(rls/tiwi)