ARR-Cell

Pengusaha Ajak Anak Muda Kaltim Untuk Tidak Takut Berwirausaha

DISKUSI: Syafrudin saat memotivasi generasi muda jadi wirausaha - Foto Dok Nett

TOPRILIS.COM, KALTIM – Salah seorang wirausaha wisata di Samarinda, Syafrudin meminta anak muda untuk tidak takut berwirausaha.

Pemilik destinasi wisata Taman Salma Shofa dan Langit Timur di Samarinda ini menyatakan, rasa takut merupakan hal yang alamiah yang dialami seseorang.

Mantan Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kaltim ini merasa maklum rasa takut pasti akan menghinggapi perasaan siapa saja dalam beraktivitas termasuk berwirausaha.

Syafrudin mengatakan, rasa takut tersebut harus dikelola jika ingin menjadi pengusaha atau memulai usaha baru. 

"Musuh utama untuk menjadi wirausaha adalah rasa takut, tidak percaya diri, takut mengambil keputusan, gengsi dan rendah diri," katanya saat menjadi narasumber Seminar Wirausaha Muda Pemula yang dilaksanakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) di Pantai Panrita Lopi, Desa Tanjung Limau, Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartangera.


Syafrudin kemudian mengungkapkan cara untuk memulai usaha yakni dengan belajar bersungguh-sunguh, utamanya kepada guru yakni pengusaha itu sendiri.

"Dengan komunikasi yang baik, kalian bisa belajar pada mereka," ujarnya.

Syafrudin yang juga pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kaltim ini menambahkan, ketika menjalankan usaha, para usahawan pemula diminta untuk tidak takut rugi serta takut gagal karena semua itu akan menjadi pengalaman. 

"Mereka yang sukses tidaklah bisa meraih kesuksesan itu tanpa tempaan kegagalan," katanya.

Syafrudin justru menilai kegagalan adalah vitamin dan asupan jiwa untuk terus belajar mengevaluasi faktor penyebabnya. 

“Belajar dari kegagalan dan bangun kembali. Demikianlah mental jawara,” katanya.

Di tempat yang sama, Kabid Pengembangan Pemuda Dispora Kaltim, Rasman mengatakan, Seminar Wirausaha Muda Pemula ini digelar untuk menggugah kaum muda agar berani menjadi wirausaha.

Dalam seminar ini Dispora Kaltim menghadirkan dua narasumber yang keduanya memiliki usaha di sektor pariwisata, yakni Syafruddin Pernyata, kemudian Ahmad, pemilik destinasi wisata Pantai Panrita Lopi.(elh/ron) 





Lebih baru Lebih lama