ARR-Cell

Angkutan Penumpang dan Truk Fuso Kapal Roro Meningkat di Momen Nataru

 

WAWANCARA: Kepala PT DLU Cabang Banjarmasin Anton Wahyuddin - Foto Dok

TOPRILIS.COM, KALSEL- PT Dharma Lautan Utama (DLU) Cabang Banjarmasin mengklaim terjadi kenaikan jumlah penumpang dan truk fuso yang menggunakan jasa kapal mereka selama momen Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022, khususnya untuk tujuan Banjarmasin – Surabaya.

“Sejak awal desember lalu kenaikan sudah mulai terjadi dan puncaknya pada momen natal dan tahun baru ini,” ungkap Kepala PT DLU Cabang Banjarmasin Anton Wahyuddin, Selasa (27/12/2022).


Untuk penumpang kenaikannya mencapai 80 persen, sedangkan untuk truk fuso tembus hingga 100 persen.

“Kalau penumpang beberapa hari terakhir ini kita bisa angkut hingga 500 – 600 penumpang sekali kapal sandar. Kalau truk fuso dari kapastitas 66 buah yang disediakan selalu penuh di isi oleh ekspedisi,” tambahnya.

Memang diakuinya momen libur sekolah menjadi sebab utama naiknya jumlah penumpang yang menggunakan Kapal DLU. Selain itu untuk truk fuso dikarenakan banyaknya permintaan konsumsi masyarakat jelang akhir tahun, khususnya untuk sayur mayur dan konveksi untuk tahun ajaran baru.

“Untuk bisa memenuhi naiknya permintaan ini, kami menyediakan 2 kapal besar untuk rute Surabaya – Banjarmasin atau sebaliknya, yaitu KM Dharma Rucitra 1 dan Dharma Kartika 9,” timpalnya lagi.

Walau mengalami kenaikan memang diakuinya sempat terjadi penundaan keberangkatan karena naiknya gelombang air laut beberapa hari terakhir.

“Tapi mulai kemarin sudah bisa berangkat lagi, semoga ini bisa terus berlanjut hingga akhir tahun mendatang,” harapnya.

Sebelumnya, Owner Ekspedisi Lintas Jawa Group Saut Nathan Samosir juga mengklaim ada terjadi kenaikan pengiriman barang hingga 100 persen selama 1 bulan terakhir dari Surabaya ke Banjarmasin.

“Kita yang biasanya hanya mengangkut barang dengan 1 – 2 truk seharinya, kini sudah menjadi 2 – 3 truk. Memang ada kenaikan permintaan pengiriman barang dari masyarakat dan pelaku usaha, khususnya di momen natal dan tahun baru,” bebernya.

Ada pun untuk jenis barang yang diangkut dari Surabaya ke Banjarmasin masih didominasi oleh jenis konveksi. Sedangkan untuk Banjarmasin ke Surabaya masih tetap sama, yaitu jenis kayu dan rongsok.

“Kalau untuk konveksi karena memang biasanya di momen natal dan tahun baru ini kebutuhan masyarakat akan baju baru dan sekolah sangat tinggi,” tukasnya.(Ar/Gun)

Lebih baru Lebih lama